Mengintegrasikan Crashlytics dengan Google Play

Dengan menautkan Firebase dan Google Play, Anda akan mendapatkan informasi yang lebih lengkap tentang kondisi aplikasi Android Anda. Misalnya, di dasbor Crashlytics, Anda dapat memfilter laporan error aplikasi menurut jalur Google Play, sehingga Anda dapat lebih memfokuskan dasbor pada build tertentu.

Prasyarat

Menyiapkan aplikasi di Google Play

Untuk memanfaatkan integrasi Crashlytics dengan Google Play, pastikan aplikasi Anda memenuhi persyaratan berikut:

  • Aplikasi Anda di Google Play dan Aplikasi Android Firebase Anda terdaftar menggunakan nama paket yang sama.

  • Aplikasi Anda di Google Play disiapkan di dasbor aplikasi dan didistribusikan ke salah satu jalur Google Play (Pengujian internal, Pengujian tertutup, Pengujian terbuka, atau Produksi).

Tautkan aplikasi Firebase Anda ke akun developer Google Play Anda.

  1. Di Firebase console, buka > Project settings, lalu pilih tab Integrations.

  2. Di kartu Google Play, klik Link.
    Jika Anda sudah memiliki tautan ke Google Play, klik Manage.

  3. Ikuti petunjuk di layar untuk mengaktifkan Crashlytics dan memilih Aplikasi Android Firebase yang akan ditautkan ke Google Play.

Pelajari lebih lanjut cara membuat dan mengelola penautan antara Firebase dan Google Play.

Memfilter peristiwa menurut jalur Google Play

Anda dapat memfilter laporan error aplikasi menurut jalur Google Play secara langsung di dasbor Crashlytics. Dengan demikian, Anda dapat lebih memfokuskan dasbor pada build tertentu.

Berikut cara memfilter menurut jalur Play:

  1. Di bagian atas dasbor Crashlytics di Firebase console, pilih Aplikasi Android Firebase yang diinginkan.

  2. Di menu Filter di tingkat atas, klik Versions, lalu pilih jalur Google Play yang Anda inginkan untuk melihat peristiwa Crashlytics. Anda dapat memilih lebih dari satu jalur.

  3. Klik Terapkan.

Semua data di dasbor Crashlytics (statistik bebas error, tren, dan masalah) sekarang akan spesifik untuk jalur dan versi Play yang dipilih.

Topik menarik lainnya